Polresbontang.com – Kecelakaan Lalu Lintas kembali terjadi di Jalan Poros Bontang – Samarinda tepatnya diKM. 47 Desa Makarti Kec. Marangkayu Wilayah Polres Bontang, antara Mobil Suzuki Pick Up warna hitam KT- 8562-RM dengan Sepeda motor yamaha warna merah KT- 4518 -UO, Sabtu (08/08/2020) pagi.
Akibat kecelakaan tersebut mengakibatkan Pengemudi Sepeda motor Yamaha warna merah KT- 4518 -UO. bernama RUDIANSYAH warga Jl. Samarinda – Bonmtang Km. 78 Desa Makarti. Kec Marangkayu mengalami patah kaki kanan dan kaki kiri.
Akibatnya kendaraan Mobil Suzuki Pick Up warna hitam KT- 8562-RM mengalami pesok bemper depan bagian kiri dan as roda depan bengkok. Sedangkan Sepeda motor yamaha warna merah KT- 4518 -UO. Rusak pada bagian depan.
Kapolres Bontang AKBP Boyke Karel Wattimena, SIK. MH melalui Kasat Lantas AKP Imam Safi’i membenarkan telah terjadi Kecelakaan Lalu Lintas di Jalan Poros Bontang – Samarinda tepatnya diKM. 47 Desa Makarti Kec. Marangkayu.
Kecelakaan terjadai antara Mobil Suzuki Pick Up warna hitam KT- 8562-RM yang dikemudikan ARPAN MBE’O (27) warga Jl Terong Rt. 03 no. 50 Swarga Bara, Sangata Utara. Kutim, dengan Sepeda motor yamaha warna merah KT- 4518 -UO yang dikemudikan RUDIANSYAH (18 ) warga Jl. Samarinda – Bontang Km. 78 Desa Makarti. Kec Marangkayu, terang AKP Imam Safi’i.
Awalnya Mobil Suzuki Pick Up warna hitam KT- 8562-RM datang dari arah Bontang menuju Samarinda dengan kecepatan tinggi dan Sepeda motor yamaha warna merah KT- 4518 -UO datang dari arah berlawanan, sesampainya di KM 47 Ds. Makarti Kec. Marangkayu dimana kondisi jalan menikung, Pengemudi Pick Up tidak dapat mengendalikan kendaraannya kemudian mobil pick up berpindah lajur ke kanan dan menabrak sepeda motor yang datang dari arah berlawanan, kata Kasat Lantas.
Saat ini kami masih memintai keterangan para saksi dan melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara). Habis itu kami akan melakukan Gelar , pungkasnya.
Kami Himbau agar Pengendara kendaraan yang akan bepergian keluar Kota Bontang dan melewati Jalan Poros Bontang-Samarinda, agar hati-hati, terutama di titik-titik rawan kecelakaan lalu lintas, pesan Kasat Lantas.