Bontang – Untuk meningkatkan keselamatan bagi pengendara kendaraan Sat Lantas Polres Bontang melaksanakan patroli sosialisasi himbauan Kamseltibcar lantas dan protokol kesehatan Minggu ( 06/03/2022 ) Pagi.
Sasaran Patroli sosialisasi himbauan Kamseltibcar lantas dan protokol kesehatan di tujukan kepada para sopir , serta para tukang ojek yang mangkal di terminal Bus KM 06 Bontang
Kapolres Bontang AKBP Hamam Wahyudi SH.SIK.MH melalui Kasat Lantas AKP Edy Haruna SH. mengatakan Patroli sosialisasi Kamseltibcar lantas dan prokes dilakukan dalam rangka cipta kondisi Kamseltibcar lantas ditengah pandemi Covid-19, dengan meningkatkan kesadaran pengendara kendaraan untuk mematuhi peraturan lalu lintas dan protokol kesehatan .
” Dengan adanya patroli himbauan Kamseltibcar Lantas dan protokol kesehatan petugas mengharapkan pengguna jalan menyadari pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas di jalan ” Kata AKP Edy Haruna.
Kasat Lantas menambahkan strategi yang yang diterapkan dalam patroli ini mengedapankan kegiatan Preemtif , Preentif ,dan persuasif yang humanis.
” Hal ini sebagaimana yang tercantum pada rencana Ops keselamatan Mahakam 2022 yang bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas , serta sebagai sarana untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran Covid-19 .”Pungkas AKP Edy Haruna