Bontang – Selasa, 29 Oktober 2024, sekira pukul 09.00-10.30 Wita Aiptu Rudiantoro, Bhabinkamtibmas Kelurahan Berebas Tengah, bersama dengan Kasi Pemerintahan dan Keamanan Ketertiban, serta Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Bontang, melaksanakan kegiatan sosialisasi mengenai bahaya penyalahgunaan narkoba di SMPN 8 Berebas Tengah. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran siswa mengenai dampak negatif narkoba, khususnya di kalangan pelajar.
Hadir dalam acara tersebut adalah Anne Aprina Sebayang, SKM, sebagai narasumber dari BNN; Nirmaya Deasari, SE, M.Acc., sebagai Kasi Pemerintahan dan Ketertiban Kelurahan Berebas Tengah; Aiptu Rudiantoro; dan Serka Agung Nugraha dari Babinsa.
Dalam sosialisasi ini, materi yang disampaikan menekankan pada bahaya penyalahgunaan narkoba, serta dampaknya bagi kesehatan fisik dan mental, perkembangan akademik, serta kehidupan sosial siswa. Siswa diajak untuk lebih bijak dalam memilih pergaulan dan memahami risiko yang terkait dengan penggunaan narkoba.
Aiptu Rudiantoro dalam pernyataannya mengatakan, “Pendidikan tentang bahaya narkoba sangat penting bagi anak-anak, terutama di usia remaja. Kami berharap kegiatan ini dapat membuka wawasan siswa mengenai risiko narkoba dan mendorong mereka untuk menjauhi barang haram tersebut. Kerjasama dengan BNN dan pihak sekolah sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman bagi generasi muda.”
Anne Aprina Sebayang, SKM, juga menambahkan, “Kita perlu bekerja sama untuk memberikan informasi yang akurat dan memadai tentang narkoba kepada siswa. Dengan pengetahuan yang cukup, mereka diharapkan dapat mengambil keputusan yang tepat dan menjauhkan diri dari penyalahgunaan narkoba.”
Kegiatan sosialisasi ini mendapat sambutan positif dari siswa, yang terlihat antusias dalam mengikuti sesi tanya jawab dan berdiskusi mengenai topik yang disampaikan. Harapannya, sosialisasi ini dapat menjadi langkah awal dalam membentuk generasi muda yang sehat, cerdas, dan bebas dari narkoba.
Humas Polres Bontang