Bontang – Kegiatan Vaksinasi Covid-19 Dosis ke II kepada seluruh personil Polres Bontang hari ini digelar, dengan dipimpin langsung oleh Wakapolres Bontang KOMPOL Damus Asa, SH, SIK, sebagai orang pertama penerima Vaksin yang diikuti Pejabat Utama (PJU) dan anggota Polres Bontang.
Vaksinasi Tahap II kepada seluruh personil ini juga diawasi langsung oleh Kapolres Bontang AKBP Hanifa Martunas Siringoringo, SIK. MH yang langsung hadir di tempat Vaksinasi di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Lantai 2 Mako Polres Bontang.
Kapolres Bontang AKBP Hanifa Martunas Siringoringo menerangkan, pelaksanaan vaksinasi covid-19 terhadap personil Polres Bontang ini telah dilaksanakan sesuai dengan prosedur yang ada.
Lanjut Kapolres, Vaksinasi tahap 2 bagi personil Polres Bontang ini berlangsung 2 hari pada tanggtal 18 dan 19 Maret 2021, dengan diikuti 275 personil Polres Bontang dan Polsek Kota Bontang.
Sedangkan personil Polsek Muara Badak dan Marangkayu yang masuk dalam Wilayah Hukum Polres Bontang, pelaksanaan Vaksinasi mengikuti jadwal Dinas Kesehatan Kabupaten Kutai Kertanegara yang dilaksanakan di Puskesmas daerah masing-masing, jelas AKBP Hanifa panggilan Kapolres Bontang.
Vaksinasi tahap kedua personil Polres Bontang tersebut dilaksanakan oleh Urusan Kesehatan (Urkes) Polres Bontang bersama Dinas Kesehatan Kota Bontang, tambah Kasubbag Humas AKP Suyono.
Suyono berharap, dalam pelaksanaan vaksinasi covid-19 ini dapat memberikan harapan, kebaikan dan mengurangi transmisi atau penularan virus corona serta mampu menurunkan angka penularan dan kesakitan serta kematian.
“Saya himbau kepada seluruh lapisan masyarakat Kaltim agar mendukunng program pemerintah dalam penanggulangan pandemi covid-19. harap Suyono.