Polresbontang.com – Guna mewujudkan situasi Kamtibmas Kota Bontang yang aman dan kondusif menjelang Pilkada 2020, Wakapolres Bontang KOMPOL A. Indrawan, SH. MH, gencar melaksanakan silahturahmi dengan sejumlah tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama.
Seperti hari ini Senin (06/07/2020), KOMPOL A. Indrawan, SH. MH melaksanakan safari sholat Dhuhur sekaligus bersilaturahmi dengan Takmir Masjid Al Mutaqim dan Ustadz Muhamad Zainuri di Jl. Tenis I RT 39 Kel. Api api Bontang Utara Kota Bontang.
Wakapolres mengatakan silaturahmi ini bertujuan untuk mendekatkan Polisi dengan masyarakat, karena dalam melaksanakan tugas, Kepolisian sangat membutuhkan informasi dari masyarakat, guna menjaga kamtibmas khususnya Kota Bontang.
Banyak hal yang disampaikan Wakapolres A. Indrawan saat silaturahmi tersebut. Beliau mengajak para tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat untuk menghimbau masyarakat tetap menjaga toleransi dan kerukunan antar umat beragama.
Agar selalu menjaga situasi kamtibmas yang kondusif guna mewujudkan pilkada serentak 2020 yang aman, damai dan sejuk menuju indonesia rukun, bersatu dan maju.
Tidak lupa Wakapolres KOMPOL A. Indrawan juga mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan paska pemberlakukan Tatanan Hidup Baru atau New Normal dan dibukanya Pos Covid-19 di Perbatasan Kota Bontang.