Polresbontang.com – Aparat gabungan TNI, Polri, Dishub, Sat Pol PP dan Dinas Kesehatan memperketat pengawasan terhadap lalu lintas orang di perbatasan wilayah Kota Bontang, Kalimantan Timur, dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona di Kota Bontang.
“Kami mendukung penuh kebijakan Pemerintah Kota Bontang dan bersinergi dengan TNI, Dishub, Sat Pol PP dan Dinas Kesehatan untuk melindungi masyarakat dari penyebaran Covid-19 di Tugu Selamat Datang,” ujar Kapolres Bontang AKBP Boyke Karel Wattimena melalui Kasubbag Humas AKP Suyono.
Aparat gabungan TNI, Polri, Dishub, Sat Pol PP dan Diskes lanjut Dandim, setiap hari kami melakukan pengawasan dan pemeriksaan terhadap orang yang masuk atau melintas di tugu perbatasan guna pencegahan merebaknya COVID-19, kata Suyono.
Lanjut Kasubbag Humas AKP Suyono, Setiap orang yang masuk ke Bontang dilakukan pemeriksaan dan dilakukan pengecekan suhu tubuh guna melakukan deteksi dini terhadap adanya kemungkinan yang bersangkutan sakit.
“Ya, semua orang yang masuk ke Bontang, baik yang menggunakan kendaraan roda 6, roda empat ataupun roda dua”, tegas Suyono.
“Orang dari luar daerah yang akan masuk atau melintas di Tugu Selamat Datang harus diperiksa suhu tubuh untuk mencegah masuknya COVID-19, aparat gabungan tersebut juga dibantu dari BPBD dan Pramuka,” jelas AKP Suyono.
TNI-Polri yang didukung aparat pemerintah lainnya, katanya, akan terus melakukan langkah konkrit memutus rantai penyebaran COVID-19 di Kota Bontang, pungkasnya.